December 21, 2010 | By: SAFRILFAQAT

Teori-Teori Hubungan Interpersonal

1.   Model Pertukaran Sosial
            Model ini memandang hubungan interpersonal sebagai suatu transaksi dagang. Orang berhubungan dengan orang lain karena mengharapkan sesuatu yang memenuhi kebutuhannya. Thibault dan Kelley menyimpulkan model pertukaran sosial sebagai asumsi dasar yang mendasari seluruh analisis kami adalah bahwa setiap individu secara sukarela memasuki dan tinggal dalam hubungan sosial hanya selama hubungan tersebut cukup memuaskan ditinjau dari segi ganjaran dan biaya.
Ganjaran, laba, biaya dan tingkat perbandingan merupakan empat konsep pokok dalam teori ini. Ganjaran adalah setiap akibat yang di nilai positif yang di peroleh seseorang dari suatu hubungan. Ganjaran berupa uang, penerimaan sosial atau dukungan terhadap nilai yang dipegangnya.
Biaya adalah akibat yang di nilai negatif yang terjadi dalam suatu hubungan. Biaya itu dapat berupa waktu, usaha, konplik, kecemasan dan kerutuhan harga diri dan kondisi-kondisi lainnya yang dapat menghabiskan sumber kekayaan individu atau dapat menimbulkan efek-efek yang tidak menyenangkan.
Hasil atau laba ialah ganjaran di kurang biaya. Bila seorang individu merasa dalam hubungan interpersonal, bahwa ia tidak memperoleh laba sama sekali, ia akan mencari hubungan lain yang mendatangkan laba.
Tingkat perbandingan menunjukkan ukuran baku yang dipakai sebagai kriteria dalam menilai hubungan individu pada waktu sekarang. Ukuran baku ini dapat berupa pengalaman individu pada masa lalu atau alternatif hubungan lain yang terbuka baginya. Bila pada masa lalu seorang individu mengalami hubungan interpersonal yang memuaskan, tingkat perbandingannya turun. 
2.  Model Peranan
Model peranan melihatnya sebagai panggung sandiwarah. Hubungan interpersonal berkembang baik bila setiap individu bertindak sesuai dengan ekspedisi peran dan tuntutan peran, memiliki keterampilan peran dan terhindar dari konplik peran dan kerancuan peran.
Ekspektasi peranan mengaju pada kewajiban, tugas dan hal yang berkaitan dengan posisi tertentu dalam kelompok.  Contohnya, guru diharapkan berperan sebagai pendidik yang bermoral dan menjadi contoh yang baik bagi murid-muridnya.
Tuntutan peran adalah desakan sosial yang memaksa individu untuk memenuhi peranan yang telah di bebankan kepadanya. Desakan sosial dapat berwujud sebagai saksi sosial dan dikenakan bila individu menyimpang dari peranannya.
Keterampilan peran adalah kemampuan memainkan peran tertentu, kadang-kadang di sebut juga kompetensi sosial. Keterampilan kognitif dan keterampilan tindakan. Keterampilan kognitif menunjukkan kemampuan individu untuk mempersepsi apa yang diharapkan orang lain dari  dirinya. Keterampilan tindakan menunjukkan kemampuan melakukan peranan sesuai dengan harapah-harapan ini.
Konflik peran terjadi bila individu tidak sanggup untuk mempertemukan berbagai tuntutan peran yang kontradiktif. Misalnya, seorang berperan sebagai polisi untuk menangani perkara anaknya.
3.  Model Permainan.
Model ini berasal dari Skiater Eric Berne, dalam model ini orang-orang berhubungan dengan bermacam-macam permainan. Mendasari permainan ini adalah tiga kepribadian manusia, orang tua, orang dewasa dan anak.
Dalam hubungan interpersonal, kita menampilkan salah satu aspek kepribadiaan kita dan orang lain membalasnya dengan salah satu aspek tersebut. Misalkan, satu hari saya sakit, saya deman dan ingin meminta perhatian istri pada penderitaan saya (ini kepribadian anak). Istri saya menyadari rasa sakit saya dan ia mau merawat saya seperti seorang ibu (ini kepribadian orang tua).
4.   Model Interaksional.
Model ini memandang hubungan interpersonal sebagai suatu sistem. Setiap sistem memiliki sifat-sifat struktur, integratif dan deman. Semua sistem terdiri dari sub sistem-sub sistem yang saling tergantung dan bertindak sebagai suatu kelompok.
Setiap hubungan interpersonal harus dilihat dari tujuan bersama, metode komunikasi, ekspektasi dan pelaksanaan peran serta permainan yang dilakukan dengan singkat model intersional mencoba menggabungkan model pertukaran peran dan permainan.

0 Komentar Anda: