January 30, 2011 | By: SAFRILFAQAT

Contoh Proposal Kewirausahaan


WARUNG INTERNET

  1. Latar Belakang
Mencari pekerjaan dimasa sekarang ini merupakan hal yang cukup sulit. Banyak sekali calon pekerja yang berkeinginan untuk bekerja di instansi pemerintahan atau swasta,tetapi lapangan pekerjaan saat ini sangat terbatas, hal ini menyebabkan jumlah pengangguran semakin banyak. Dilihat dari segi ekonomi individual tentu saja masalah pengangguran itu sangat merugikan karena manusia mempunyai kebutuhan yang tidak terbatas. Oleh karena itu sebagai calon tenaga kerja, kita harus mampu berpikir kreatif dan inovatif yang mampu membaca peluang serta pandai memanfaatkan peluang tersebut sesuai dengan kemampuan yang dimiliki dan tidak terfokus hanya pada satu jenis pekerjaan saja.

Wirausaha merupakan salah satu usaha untuk mengatasi meningkatnya jumlah pengangguran. Selain menguntungkan dari segi ekonomi, sebagian besar kegiatan wirausaha juga sangat membantu usaha-usaha dalam memenuhi kebutuhan masyarakat banyak, baik secara langsung maupun tidak langsung. Salah satu usaha yang mudah dikembangkan yaitu usaha warung internet (warnet) karena banyak orang yang membutuhkannya. Sebagai contoh diwilayah Lubuk Lintah kota Padang dan sekitarnya banyak pengusaha warung internet dan sebagainya yang membutuhkan jasa layanan internet yang terus meningkat setiap harinya. Untuk memenuhi kebutuhan ini banyak pengusaha warung internet yang bersaing untuk menyuplai akan kebutuhan internet tersebut.
Dalam rangka memanfaatkan peluang ini, penulis mencoba mendirikan sebuah usaha warung internet yang diberi nama “Marketiva Net”.
  
B.  Identifikasi Masalah
Saat ini telah banyak orang yang mendirikan usaha warung internet, namun kurang sukses dan banyak yang merugi. Hal tersebut mungkin disebabkan saat mereka akan mendirikan usaha mereka tidak memperhatikan konsep-konsep dasar berusaha yang didalamnya terdapat 9 langkah pola berusaha dalam membentuk usaha, membina serta mengembangkan usaha, selain itu, mereka kurang sukses karena mereka tidak memiliki sikap-sikap wirausahawan yang baik dan tangguh. Maka dari itu agar kita bisa sukses dalam berwira usaha kita harus melaksanakan konsep-konsep dasar berusaha dan memiliki sikap wirausahawan yang baik serta sabar dan ulet dalam berwirausaha.
Adapun faktor-faktor yang dapat mendukung maupun menghambat usaha ini adalah :
1.      Faktor Pendukung
a.       Prospek atau peluangnya cukup besar untuk dikembangkan.
b.      Memberikan pendapatan/keuntungan yang cukup besar.
c.       Pelanggan selalu meningkat setiap bulan.
d.      Pemeliharaan tidak begitu sulit.
e.       Usaha yang bisa berkembang cepat
f.       Peluang pasar yang besar untuk pemasaran.
g.      Tidak memerlukan waktu yang begitu lama
h.      Bisa membuat usaha sampingan selain warnet.
2.      Faktor Penghambat
    1. Banyak jenis usaha yang sama sebagai pesaing.
    2. Bila computer hang, kena virus dan rusak perlu waktu untuk memperbaikinya.
    3. Memerlukan keahlian dan keuletan yang lebih dalam mengenai internet.
    4. Cukup sulit mendapatkan pekerja yang ahli dalam biang internet.
Prospek Usaha warnet di Lubuk Lintah kota Padang masih mempunyai peluang yang cukup besar, dilihat dari tingkat pemanfaatan potensi pemeliharaan serta kemungkinannya. Dapat dilihat dari nilai ekonomisnya, yaitu apabila diperoleh pekerja yang ahli computer dan internet, maka dalam preses pemeliharaannya akan lebih mudah, sehingga apabila computer tersebut bermasalah akan cepat ditangani oleh pekerja tersebut tanpa menunggu teknisi yang lain. Oleh karena itu kualitas pekerja sangat menentukan untuk mendapat tujuan yang diharapkan.

 C. Batasan Masalah
Sebenarnya ada banyak peluang untuk mendirikan usaha namun penulis memilih usaha “Warung Internet (warnet)” karena usaha ini selain memiliki peluang pasar yang besar, usaha ini juga tidak membutuhkan modal yang besar dan tidak memerlukan tenaga kerja yang banyak. Usaha ini juga memiliki prospek yang yang cerah dengan resiko kegagalan yang relatif kecil. Karena hal-hal inilah, penulis sebagai pemula dalam dunia usaha berharap dapat menjalankan usaha ini dengan sukses.
  
D. Tujuan
Tujuan dari usaha warung internet ini adalah:
1.      Dapat melakukan warung internet dengan baik dan memberikan manfaat yang besar.
2.      Dapat melayani kebutuhan pelanggan dengan baik.
3.      Dapat menjaga kelangsungan usaha dan mengembangkannya.
4.      Dengan usaha ini pengalaman dan penghasilan penulis dapat bertambah.
  
E.  Analisis SWOT
Sebelum melaksanakan suatu usaha baru kita perlu mengetahui hal-hal/aspek-aspek yang berpengaruh terhadap usaha tersebut. Hal tersebut diantaranya adalah aspek kekuatan(strenght), kelemahan(waekness), kesempatan(opportunities), dan ancaman (threath). Dengan melakukan analisis terhadap hal-hal tersebut diharapkan usaha akan berjalan lancar dan sukses. Berikut adalah beberapa hal dari masing-masing aspek diatas:
1.      Strenght (Kekuatan)
a.       Berusaha warung internet tidak begitu sulit
b.      Resiko merugi/kegagalan kecil dengan modal yang relatif kecil.
c.       Usaha ini mudah dilakukan dan tidak membutuhkan tenaga kerja yang banyak.
d.      Sangat diperlukan sekali oleh masyarakat, khususnya para mahasiswa dan pelajar
e.       Memudahkan dalam mencari informasi
f.       Bisa digunakan untuk pengembangan bisnis
g.      Usaha yang sangat diminati oleh orang sekarang ini.
h.      Usaha yang menjanjikan.
2.      Weakness (Kelemahan)
a.       Bila computer sering hang dan kena virus perlu waktu untuk memperbaikinya.
b.      Sulit mendapatkan computer yang sehat dengan kualitas unggul.
c.       Jaringan yang sering terganggu
d.      Banyaknya saingan dalam usaha warnet
e.       Listrik yang sering mati sehingga membuat computer jadi rusak
f.       Kalau hari libur pelanggan jadi sepi
3.      Opportunities (Peluang)
a.       Prospek atau peluangnya cukup besar untuk dikembangkan
b.      Permintaan pasar tiap tahunnya selalu meningkat.
c.       Memberikan keuntungan yang cukup besar.
d.      Bisa menambah penghasilan.
e.       Bisa membuka lapangan pekerjaan.
f.       Bisa membuka usaha yang lain seperti jual makanan dan minuman sebagai usaha sampingan.
g.      Usaha yang bisa berkembang dengan cepat karena sangat dibutuhkan disaat sekarang ini.
4.      Threath (Tantangan)
a.       Banyak jenis usaha yang sama sebagai pesaing.
b.      Persaingan dalam pemasaran yang semakin ketat.
c.       Banyaknya orang yang buka usaha warnet.
d.      Razia yang dilakukan oleh petugas keamanan
e.       Sepinya pelanggan jika hari libur
f.       Persaingan biaya pelanggan jika mmakai internet.
  
F.  Sarana dan Prasarana:
Lokasi tempat usaha ini cukup strategis dan dekat dengan salah satu perguruan tinggi yang ada di Padang, sehingga jauh dari sepinya pelanggan sehingga tidak menyebabkan warnet jadi rugi, sebab apabila warnet terletak ditempat yang sepi dan jauh dari pemukiman masyarakat dan tempat sarana pendidikan maka warnet akan rugi dan bangkrut.
  
G.  Ketersediaan SDM
Karena usaha ini sepenuhnya dikelola oleh keluarga, maka ketersediaan sumber daya manusia (SDM) sudah dapat terpenuhi dengan ketersediaan anggota keluarga.
  
H.  Sistem Manajemen Usaha
Melihat usaha ini dikelola oleh keluarga, maka sistem manajemen diatur berdasarkan musyawarah secara kekeluargaan 

I.  Identitas Pemilik
Nama Pemilik                       : Safril
Tempat dan Tanggal lahir    : Painan, 22 Mai 1989
Alamat Rumah                     : Jl. M. Yunus, RT 001, RW 002, No. 18
Kelurahan Lubuk Lintah, Kecamatan Kuranji Kota Padang
Jenis Kelamin   : Laki-Laki
Status Perkawinan               : Belum Nikah
Pendidikan Terakhir            : S1
Pengalaman Kerja                : -
Kursus yang pernah diikuti  : - Kursus Komputer di Painan Komputer
-   Kursus Jaringan Internet di LP3I
No. Telpon                           : 081363606149 

J. Data Perusahaan
Nama Perusahaan                    : Marketiva Net
Alamat                                               : Jl. M. Yunus RT. 04 RW 005 No. 12
 Kelurahan Lubuk Lintah, Kecamatan Kuranji Kota Padang
No. Telp                                  : (0751) 1981 221- 081363606149
Bidang Usaha                         : Warung Internet (Warnet)
Bentuk Badan Usaha              : Persero
Mulai Berdiri                           : 08 April 2009
Susunan Pengurus                   : -

K.  Aspek Produksi
1.         Tempat computer (KBU) 10 buah          
2.         Computer 11 buah + server         
3.         Lampu penerangan 4 buah          
4.         Sound System     
5.         Kulkas     
6.         AC LG 2 buah    
7.         Gingset    
8.         Modem/jaringan internet 
9.         Printer     
10.     JPS
11.     Jam, sapu, karpet, dll

L.  Sistem Pelaksanaan Usaha/Aspek Pemasaran
Setelah melakukan langkah-langkah dalam konsep dasar berusaha, maka usaha dapat dimulai dengan kalkulasi anggaran sebagai berikut:
1.      Pengeluaran
a.       Modal tetap, meliputi:
1)      Kontrak Tempat Usaha  5x8 m        : Rp.  7.000.000,-
2)      Tempat computer (KBU) 10 buah   : Rp.  1.500.000,-
3)      Computer 11 buah + server              : Rp.33.000.000,-
4)      Lampu penerangan 4 buah               : Rp.       80.000,-
5)      Sound System                                  : Rp.     600.000,-
6)      Kulkas                                              : Rp.  2.500.000,-
7)      AC LG 2 buah                                 : Rp.                 500.000,-
8)      Gingset                                             : Rp.   3.000.000,-
9)      Modem/jaringan internet                  : Rp.   2.000.000,-
10)  Printer                                              : Rp.      600.000,-
11)  JPS                                                   : Rp.      500.000,-
12)  Jam, sapu, karpet, dll                       : Rp.      100.000,-
Jumlah                                                    : Rp. 51.380.000,-

b.      Modal tidak tetap, meliputi:
1)      Pembayaran Speedy                         : Rp       800.000,-
2)      Pembayaran Telpon                          : Rp.        40.000,-
3)      Pembayaran listrik                            : Rp.      400.000,-
4)      Pembelian bensin                             : Rp.        80.000,-
5)      Pengeluaran tak diduga                   : Rp.      200.000,-
6)      Makanan dan minum-minuman       : Rp.      500.000,-
7)      Gaji Karyawan                                 : Rp.   2.000.000
Jumlah                                                    : Rp.   4.020.000,-
Modal total : Rp. 55.400.000,-

2.      Pemasukan
Catatan = Harga 1 jam pemakaian dari 06.00-21.00 = Rp.3.000,-
                Harga 1 jam pemakaian dari 21.00-06.00 = Rp. 2.000,-
a.       Hasil pendapatan pada shift siang
Pada jam 06.00-17.00 = Rp. 150.000,-
b.      Hasil pendapatan pada shift malam
Pada jam 17.00-06.00 = Rp. 250.000,-
c.       Jadi total pendapatan  = Rp.12.000.000,-

3.      Keuntungan
Keuntungan bersih selama satu periode panen (4-5 minggu)= Rp12.000.000,- – Rp.4.020.000,- = Rp. 7.980.000,-
Jadi keuntungan rata-rata setiap bulan + Rp.7.980.000,-
  
 M.  Antisipasi Persoalan
Usaha warung internet, memiliki prospek yang cukup cerah pada masa sekarang ini, dilihat dari kebutuhan akan informasi dan ilmu pengetahuan dan teknologi di Lubuk Lintah kota padang yang cukup besar.
Peluang akan usaha warung internet ini memang menggiurkan, akan tetapi didalam berusaha, kita harus tetap mengantisipasi persoalan-persoalan yang muncul dalam pemeliharaan dan pemasaran. Melihat persaingan yang terus meningkat didalam pemasaran, maka untuk mengantisipasi persoalan yang akan timbul, perlu adanya peningkatan pemeliharaan untuk menghasilkan yang lebih baik.

0 Komentar Anda: